Contoh System Improvement Objectives and Recommendation Report

Sunday, October 25, 2015

contoh system improvement objectives


Nineth on Contoh System Improvement Objectives and Recommendation Report - Setelah kemarin sempat sedikit berbagi tentang Contoh Statement of Work, kali ini saya akan berbagi tentang contoh System Improvement Objectives yang bisa dibilang adalah kelanjutan dari SOW. Ini juga menjadi salah satu tugas yang saya dapat dalam mata kuliah Analisis dan Desain Sistem.

Sekali lagi saya ingatkan contoh ini masih memiliki banyak kekurangan, silahkan sesuaikan dengan kehendak sobat jika dirasa ada yang kurang tepat. Jika ada sobat yang lebih ahli dalam bidang ini dan ingin mengoreksi kekurangan dalam contoh ini, saya harapkan bisa berbagi dalam box komentar demi kebaikan bersama :D

Langsung saja ini dia :







SYSTEM IMPROVEMENT OBJECTIVES
AND RECOMMENDATION REPORT





ANALYSIS OF THE CURRENT UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA PARKING SYSTEM

KELOMPOK 2

 
  
  1. Executive summary
    1. Summary of recommendation
     Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta adalah sebuah universitas Islam negeri yang terletak di Ciputat, Tangerang Selatan. Berada dibawah naungan Departemen Agama Republik Indonesia dan bergerak dibidang pendidikan.
     Menurut data yang berhasil dihimpun Litbang Institut, pada hari perkuliahan, kendaraan yang masuk ke UIN Syarif Hidayatullah Jakarta bisa mencapai 5000 kendaraan. Sedangkan kapasitas lahan parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta hanya berkisar sekitar 3000 kendaraan. Hal ini yang menyebabkan lahan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terlihat sesak.
     Setelah kami melakukan penyelidikan dan analisa atas masalah yang dialami dari sistem yang digunakan saat ini, kami menyimpulkan bahwa beberapa masalah yang dihadapi sistem parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta adalah kurangnya lahan parkir, peningkatan jumlah kendaraan setiap tahun, banyak pelanggaran yang terjadi disertai tidak adanya sanksi yang jelas bagi pelanggar. Setelah memahami masalah-masalah tersebut kami merumuskan dan menganalisa requirements dan proses bisnis dalam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Dari hasil analisa tersebut kami mengusulkan beberapa kandidat solusi yang dapat diambil, membandingkan dan merekomendasikan solusi yang terbaik.


    1. Summary of problems, opportunities, and directives
Problems :
·        Kurangnya lahan parkir disertai padatnya jumlah kendaraan yang masuk
·        Peningkatan jumlah kendaraan diiringi peningkatan jumlah mahasiswa setiap tahunnya
·        Banyak pengendara yang parkir ditempat yang tidak semestinya
·        Tidak ada sanksi yang jelas bagi pengendara yang melanggar aturan parkir

Opportunities :
·        Adanya sebuah sistem parkir yang lebih terstruktur
·        Lingkungan lahan parkir terlihat lebih rapih
·        Berkurangnya jumlah kendaraan yang lalu-lalang dalam kampus sehingga mengurangi peluang kemacetan
·        Pemanfaatan teknologi
·        Meningkatkan tingkat kemanan


    1. Brief statement of system improvement objectives
     Berdasarkan masalah-masalah yang terdapat pada sistem parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta saat ini, kami bermaksud untuk melakukan beberapa pengembangan sistem, diantaranya :
·        Menentukan kapasitas maksimal lahan parkir per-fakultas maupun secara keseluruhan
·        Menentukan secara jelas blok-blok dan batas-batas lahan parkir
·        Membuat kartu parkir untuk tiap area lahan parkir
·        Membuat website yang menginformasikan jumlah kendaraan yang sedang parkir serta lahan-lahan parkir yang masih kosong secara real-time
·        Melengkapi loket petugas gerbang dengan komputer yang terkoneksi dengan server web parkir
·        Mengefisienkan alur parkir bagi pengendara
·        Memasang gerbang tambahan dekat gerbang masuk Lapangan Triguna
·        Membuat kebijakan baru mengenai peraturan parkir beserta sanksi-sanksi bagi pelanggar
·        Meningkatkan keamanan dan pengawasan lahan parkir dengan memasang CCTV di titik-titik strategis


    1. Brief explanation of report contents
     Dalam laporan ini kami akan menjelaskan tentang sistem parkir yang sedang berjalan saat ini dan juga sistem parkir yang akan kami ajukan beserta kelebihan dan batasan-batasan yang ada. Bentuk data, diagram, dan alur data juga akan kami sertakan.


  1. Background information
    1. List of interviews and facilitated group meetings conducted
1.     Pengendara cenderung tidak peduli terhadap tata tertib parkir yang ada meskipun sudah diperingatkan oleh pihak keamanan. Hal ini disebabkan tidak ada tindakan yang jelas terhadap pelanggaran yang terjadi oleh pihak keamanan. Sehingga para pelanggar selalu mengulangi kesalahannya karena tidak ada efek jera.
2.     Pengendara sering kali memarkirkan kendaraannya menumpuk kendaraan yang berada di didepannya dan menutup jalan keluar bagi pengendara lain. Ini disebabkan batas-batas parkir yang kurang jelas. Hal ini juga mengakibatkan banyak pengendara yang kesulitan mengeluarkan kendaraannya dari lahan parkir, sampai-sampai harus membuat jalan keluarnya sendiri dengan menggeser atau memindahkan kendaraan-kendaraan yang menghalangi dan membuat barisan parkir semakin kacau.
3.     Kurang maksimalnya pemanfaatan lahan parkir lapangan Triguna. Lapangan hanya digunakan untuk kendaraan yang masuk pada waktu tertentu saja, misalnya sekitar pukul 08.30. Sementara kendaraan bisa terus masuk ke area dalam kampus dari pagi hingga sore.

     Dengan persoalan-persoalan yang ada pada sistem parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta saat ini, kami rasa sudah saatnya untuk melakukan pembaharuan sistem. Sebuah sistem yang dapat menata lahan parkir UIN Syarif Hidayatullah secara terstruktur dan efektif, menciptakan lingkungan yang lebih asri, serta mengembalikan hak-hak pejalan kaki. Sebuah sistem yang turut meningkatkan keamanan sekitar kampus dengan memanfaatkan teknologi-teknologi terbaru saat ini.


    1. List of other sources of information that were exploited


    1. Description of analytical techniques used
·        Metode observasi
Pengumpulan data dengan observasi langsung atau dengan pengamatan langsung adalah cara pengambilan data dengan menggunakan mata tanpa ada pertolongan alat standar lain untuk keperluan tersebut.

·        Metode wawancara
Proses memperoleh keterangan untuk tujuan penelitian dengan cara tanya jawab, sambil bertatap muka antara si penanya atau pewawancara dengan si penjawab atau responden dengan menggunakan alat yang dinamakan interview guide (panduan wawancara)
   
  
  1. Overview of current system
    1. Strategic implications (if project is part of or impacts existing IS strategic plan)
Analisis dan Evaluasi Sistem yang sedang berjalan
     Tujuan dari adanya peningkatan sistem parkir ini adalah agar seluruh pengguna lahan parkir di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dapat memarkirkan kendaraannya dengan rasa nyaman dan aman.

Prosedur Parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang sedang berjalan:
1.     Pengguna lahan parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta harus memasuki kawasan kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
2.     Pengguna lahan parkir membayar tiket dan mengambil tiket dari petugas pada saat di loket masuk
3.     Pengguna lahan parkir memarkirkan kendaraannya
4.     Pengguna lahan parkir mengembalikan tiket kepada petugas yang berada di loket keluar

Prosedur sistem yang diusulkan:
1.     Pengguna lahan parkir UIN Syarif Hidayatullah Jakarta harus memasuki kawasan kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
2.     Pengguna lahan parkir dapat mengakses informasi lahan parkir di website yang telah disediakan yaitu parkir.uinjkt.ac.id
3.     Pada saat di loket masuk, pengguna lahan parkir dapat memberitahu petugas di lahan parkir mana ia ingin memarkirkan kendaraannya
4.     Pengguna lahan parkir membayar tiket dan mengambil kartu parkir dari petugas pada saat di loket masuk
5.     Pengguna lahan parkir memarkirkan kendaraannya di lahan parkir yang telah disediakan
6.     Pengguna lahan parkir wajib mengikuti semua tata tertib yang berlaku
7.     Pengguna lahan parkir mengembalikan kartu parkir kepada petugas yang berada di loket keluar


    1. Models of the current system
      1. Interface model (showing project scope) 





contoh system improvement objectives interface model











      1. Data model (showing project scope)
      contoh system improvement objectives data model  

      1. Process model (showing functional decomposition only)
contoh system improvement objectives DFD







contoh system improvement objectives DFD level 1
            contoh system improvement objectives DFD level 2

              1. Analysis of the current system
              CAUSE AND EFFECT ANALYSIS
              Problem or Opportunity
              Causes and Effects
              1. Kurangnya lahan parkir
              1. Mengakibatkan jumlah kendaraan yang masuk tidak berimbang dengan jumlah lahan parkir yang tersedia
              1. Batas-batas lahan parkir yang kurang efektif
              1. Kurang jelasnya batas-batas lahan parkir mengakibatkan banyaknya pengendara yang memarkirkan kendaraannya secara sembarang
              1. Tidak adanya sanksi yang tegas bagi pelanggar
              1. Apabila tidak ada sanksi yang tegas bagi pelanggar, maka para pelanggar akan bebas mengulangi perbuatannya tanpa rasa takut
              1. Membuat website yang menunjukkan ketersediaan lahan parkir
              1. Dengan adanya website informasi parkir, maka pengendara akan lebih mudah untuk mencari tahu lahan parkir yang tersedia

              1. Detailed recommendations
                1. System improvement objectives and priorities
              System improvement objectives :
              ·         Menentukan kapasitas maksimal lahan parkir tiap fakultas maupun secara keseluruhan sebagai penunjang pengembangan lain yang akan dilakukan terhadap sistem
              ·         Menentukan secara jelas batas-batas lahan parkir serta membuat blok-blok di tiap area parkir. Misal di Fakultas Ekonomi dan Bisnis dibuat blok A1, A2, B5, C7, dsb. Huruf depan menandakan blok sedangkan angka setelahnya menunjukkan nomor parkir. Kesatuan blok dan nomor parkir bisa disebut dengan spot parkir/titik parkir. Jumlah spot parkir saling menyesuaikan dengan kapasitas maksimal lahan yang ditentukan
              ·         Membuat kartu parkir untuk tiap area lahan parkir fakultas yang berisi keterangan nama fakultas dan spot parkir. Kartu parkir akan diberikan ke pengendara oleh petugas gerbang masuk dan dikembalikan di gerbang keluar
              ·         Membuat website yang menginformasikan antara lain :
              -          Jumlah kendaraan yang sedang parkir di tiap fakultas maupun keseluruhan
              -          Lahan parkir yang masih tersedia
              -          Status pengalihan parkir ke Lapangan Triguna
              Data yang ada dalam website diperoleh dari input yang diberikan oleh petugas di gerbang masuk dan keluar secara real-time. Website dapat diakses dengan alamat parkir.uinjkt.ac.id
              ·         Melengkapi loket petugas gerbang masuk dan keluar dengan komputer yang terkoneksi dengan server web parkir yang telah dibuat, agar petugas gerbang dapat menginput data untuk mengupdate informasi dalam web parkir
              ·         Memasang gerbang tambahan dekat gerbang masuk Lapangan Triguna. Gerbang ini akan tertutup jika lahan parkir bagian dalam telah penuh sehingga pengendara yang masuk setelah gerbang tertutup dialihkan ke lahan parkir Lapangan Triguna. Gerbang akan kembali terbuka jika jumlah kendaraan yang parkir di area dalam sudah berkurang dan mencapai titik normal yang sudah ditentukan sebelumnya
              ·         Menggunakan alur parkir baru bagi pengendara :
              1)      Di gerbang masuk parkir, pengendara memberitahu petugas di lahan parkir mana ia ingin memarkirkan kendaraannya
              2)      Petugas yang sudah dilengkapi dengan kartu parkir dalam loketnya memeriksa ketersediaan kartu parkir berdasarkan area yang sesuai dengan permintaan pengendara. Jika kartu parkir area yang diinginkan sudah habis atau dengan kata lain area yang diinginkan sudah penuh, pengendara dapat dialihkan ke area parkir terdekat yang masih memiliki ketersediaan spot parkir
              3)      Setelah selesai memilih area lahan parkir, pengendara membayar harga masuk kemudian petugas memberikan kartu parkir ke pengendara
              4)      Petugas gerbang masuk langsung menginput data ke web parkir melalui komputer berdasarkan transaksi yang baru berlangsung
              5)      Pengendara memarkirkan kendaraannya di spot parkir yang sesuai dengan keterangan dalam kartu parkir
              6)      Jika sudah selesai parkir dan ingin keluar dari area UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, di gerbang keluar pengendara mengembalikan kartu parkir kepada petugas
              7)      Petugas gerbang keluar menginput data ke web parkir berdasarkan kartu parkir yang diterima dari pengendara
              ·         Membuat kebijakan baru mengenai peraturan parkir beserta sanksi-sanksi bagi pelanggar
              ·         Memasang CCTV di titik-titik strategis untuk mengawasi tindak pelanggaran parkir sekaligus meningkatkan tingkat keamanan disekitar area lahan parkir

                1. Constraints
              ·         Waktu proses transaksi di gerbang masuk dan keluar menjadi sedikit lebih lambat
              ·         Pengendara bisa saja memarkirkan kendaraannya di spot yang salah dan membingungkan pengendara lain yang seharusnya parkir di spot tersebut
              ·         Kartu parkir rentan hilang, baik oleh pengendara maupun pengelola
              ·         Pengendara yang sudah memarkirkan kendaraan di spot tertentu tidak boleh memindahkan kendaraannya ke spot parkir lain sebelum keluar gerbang parkir kemudian masuk dan memilih spot parkir kembali

              1. Appendixes
                1. Any detailed system models
                2. Other documents as appropriate

              Demikian sedikit hal yang bisa saya bagikan pada Contoh System Improvement Objectives and Recommendation Report untuk sobat Nineth sekalian. Mungkin saja bisa menjadi tambahan referensi bagi sobat-sobat yang membutuhkan. Maaf jika tata letak kontennya berantakan :|
              Terimakasih juga untuk teman-teman kelompok 2 dan semua pihak yang terlibat dalam pengerjaan tugas ini :)

              Semoga bermanfaat!
              -9960408

              You Might Also Like

              0 comments

              Like us on Facebook

              Flickr Images

              Subscribe